Dalam sambutannya, Wakil Bupati menyampaikan apresiasi dan ucapan selamat ulang tahun kepada Bank Sumsel Babel yang dinilai memiliki peran penting dalam mendukung pembangunan serta kemajuan ekonomi daerah.
“Kami mengucapkan selamat ulang tahun ke-68 kepada Bank Sumsel Babel. Semoga terus berkembang menjadi lembaga keuangan yang terpercaya serta mampu memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Pemerintah Kabupaten OKU Selatan akan terus bersinergi demi mewujudkan penguatan ekonomi daerah yang inklusif dan berkelanjutan,” ujar Wabup.
Lebih lanjut, Wabup menegaskan bahwa keberadaan Bank Sumsel Babel memiliki peran strategis dalam memperluas akses layanan keuangan, meningkatkan inklusi keuangan masyarakat, serta mendukung berbagai program pembangunan daerah.
Sementara itu, Pimpinan Bank Sumsel Babel Cabang Muaradua mengucapkan terima kasih atas dukungan Pemerintah Kabupaten OKU Selatan, serta berkomitmen untuk terus meningkatkan mutu pelayanan dan memperluas inovasi digital perbankan.
Acara peringatan HUT ke-68 tersebut berlangsung khidmat dan penuh keakraban. Turut hadir dalam kegiatan ini Asisten III Setda OKU Selatan, Kakanmenag, Pimpinan Bank Sumsel Babel Cabang Muaradua, Kepala BPKAD, Kepala Bapenda, Camat Muaradua, serta Lurah Pancur Pungah.
(AWALUDIN)






















