Drg. Rully mengungkapkan apresiasinya atas kinerja dan dedikasi para staf yang tengah merayakan ulang tahun. Ia menilai keduanya telah menunjukkan profesionalisme dan kecekatan dalam menjalankan tugas-tugas kedinasan.
“Saya sangat menghargai dedikasi dan semangat kerja mereka. Semoga tetap konsisten memberikan kontribusi terbaik bagi masyarakat,” terang drg. Rully .
Tak hanya memberikan ucapan selamat, ia juga mendorong agar semangat dan motivasi kerja terus dijaga, serta menjadi inspirasi bagi rekan-rekan lainnya di lingkungan kerja.
Acara perayaan sendiri berlangsung dalam nuansa santai dan penuh keakraban, menghadirkan kehangatan tersendiri di tengah aktivitas keseharian. Seluruh staf yang hadir tampak menikmati momen kebersamaan tersebut.
Melalui kegiatan seperti ini, diharapkan hubungan antarpegawai semakin solid, sehingga dapat mendukung terciptanya lingkungan kerja yang harmonis dalam rangka memberikan pelayanan kesehatan yang maksimal kepada masyarakat Kota Cilegon.
(Vie)