Program yang dilaksanakan setiap hari Kamis ini dipimpin langsung oleh Komandan Batalyon B Pelopor, AKBP Andiyano, S.K.M., M.H., dengan melibatkan seluruh anggota. Setiap personel secara sukarela menyisihkan sebagian rezekinya melalui kotak amal yang ditempatkan di area apel pagi.
AKBP Andiyano, S.K.M., M.H., menjelaskan bahwa “Kamis Sedekah” bukan sekadar kegiatan pengumpulan dana, tetapi juga media pembinaan karakter dan penguatan nilai-nilai spiritual di kalangan anggota Brimob.
“Kamis Sedekah ini kami rancang sebagai upaya menanamkan kebiasaan beramal, berinfak, dan peduli terhadap sesama. Melalui kegiatan ini, kami ingin membentuk pribadi anggota yang berakhlak mulia dan siap mengabdi sepenuhnya kepada masyarakat,” ujarnya.
Dana yang terkumpul akan disalurkan kepada masyarakat kurang mampu di sekitar wilayah tugas Batalyon B Pelopor. Selain membantu meringankan beban warga, kegiatan ini diharapkan menjadi ladang amal dan mempererat hubungan antara Brimob dan masyarakat.
“Kami ingin kehadiran Brimob tidak hanya dirasakan dalam aspek keamanan, tetapi juga dalam kepedulian sosial. Sebaik-baik manusia adalah yang bermanfaat bagi orang lain,” tambah AKBP Andiyano, S.K.M., M.H.,
Lebih lanjut, Komandan Batalyon menyebutkan bahwa program ini akan terus dikembangkan dalam berbagai bentuk kegiatan sosial lainnya, seperti bakti sosial, pelayanan kesehatan gratis, dan program kemanusiaan lainnya.
“Kami berharap semangat berbagi ini menjadi budaya yang terus hidup di tengah-tengah satuan, sebagai wujud nyata Brimob hadir untuk masyarakat,” pungkasnya.
Melalui “Kamis Sedekah”, Batalyon B Pelopor menegaskan komitmennya untuk berperan aktif sebagai pelindung, pengayom, sekaligus agen perubahan sosial di tengah masyarakat.
( Guntur )























