-->
  • Jelajahi

    Copyright © Metronewstv.co.id
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Kabupaten Banyuasin

    Sports

    Bhabinkamtibmas Polsek Muara Padang Dorong Warga Mekar Jaya Sukseskan Program P2B

    Monday, January 26, 2026, 18:31 WIB Last Updated 2026-01-26T11:32:02Z




    BANYUASIN, – Dalam Rangka Mendukung Program Presiden RI terkait Swasembada Pangan Nasional, Bhabinkamtibmas Polsek Muara Padang melaksanakan kegiatan pembinaan dan penggerakan masyarakat melalui Program Pekarangan Pangan Bergizi (P2B).


    Kegiatan tersebut dilaksanakan pada Senin, 26 Januari 2026, mulai pukul 13.00 WIB hingga selesai, bertempat di Desa Mekar Jaya, Kecamatan Muara Sugihan, Kabupaten Banyuasin.


    Bhabinkamtibmas Polsek Muara Padang, Aiptu Darsandi Supriyadi, S.H., melakukan sambang dan memberikan himbauan kepada warga agar memanfaatkan lahan pekarangan sebagai sumber ketahanan pangan. Dalam kegiatan tersebut, Aiptu Darsandi turut mendampingi dan mendorong kegiatan penanaman labu siam di lahan milik salah satu warga, Martono, sebagai bentuk nyata pelaksanaan Program P2B.


    Melalui kegiatan ini, diharapkan masyarakat semakin sadar akan pentingnya kemandirian pangan keluarga serta mampu berkontribusi dalam mendukung kebijakan pemerintah di bidang ketahanan pangan.


    Kegiatan berlangsung dengan lancar, mendapat respons positif dari masyarakat, serta situasi kamtibmas di wilayah Polsek Muara Padang terpantau aman dan kondusif.


    (Alam)

    Komentar

    Tampilkan