-->
  • Jelajahi

    Copyright © Metronewstv.co.id
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Kabupaten Banyuasin

    Sports

    Polsek Gebang Gelar Jumat Berkah, Salurkan Bantuan Sembako Kepada Warga Kurang Mampu

    Friday, January 30, 2026, 22:42 WIB Last Updated 2026-01-30T15:42:18Z

    LANGKAT - Polsek Gebang mengelar Jumat berkah untuk intensifkan  dalam meningkatkan kepedulian sosial serta mempererat hubungan dengan masyarakat. Kegiatan Jumat berkah dengan menyalurkan bantuan paket sembako kepada warga kurang mampu serta warga yang mengalami sakit menahun (stroke), Jumat (30/01/26).

    ‎Kapolsek Gebang AKP Abed Nebo, S.H., M.H,langsung memimpin acara  tersebut ,dilaksanakan sekira pukul 10.30 WIB hingga selesai, bertempat di Dusun Susun VIII, Desa Paluh Manis, Kecamatan Gebang Kabupaten Langkat.

    ‎Adapun warga yang menerima bantuan yakni Ibu Nyai dan Bapak Mislan yang merupakan warga kurang mampu serta membutuhkan perhatian sosial dari berbagai pihak.

    ‎Kapolsek Gebang AKP Abed Nebo, S.H., M.H. memaparkan kegiatan Jumat Berkah merupakan bentuk kepedulian Polri kepada masyarakat, khususnya kepada warga yang membutuhkan bantuan.

    ‎“Kegiatan Jumat Berkah ini merupakan wujud nyata kehadiran Polri di tengah masyarakat. Kami berharap bantuan yang diberikan dapat bermanfaat serta mempererat hubungan silaturahmi antara Polri dan masyarakat,” ujarnya.

    ‎Sementara itu, Kapolres Langkat AKBP David Triyo Prasojo, S.H., S.I.K., M.Si. menyampaikan apresiasi atas kegiatan sosial yang rutin dilaksanakan jajaran Polsek Gebang sebagai bagian dari upaya mendukung terciptanya situasi kamtibmas yang aman dan kondusif. Kegiatan serupa juga dilaksanakan oleh Polsek jajaran lainnya di wilayah hukum Polres Langkat sebagai bentuk komitmen Polri hadir dan peduli kepada masyarakat.

    ‎Kegiatan berlangsung dalam situasi aman, tertib dan mendapat respon positif dari masyarakat sekitar.

    ‎Polres Langkat juga mengimbau masyarakat apabila membutuhkan bantuan kepolisian dapat menghubungi Call Center Polri 110 yang aktif selama 24 jam.

    ‎(Adam)

    Komentar

    Tampilkan